Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Template Banner Hari Kartini Free CDR

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

    Pada setiap tanggal 21 April, di Indonesia selalu memperingati hari Kartini. Yang mana pada tanggal tersebut merupakan tanggal lahirnya salah satu tokoh pahlawan perempuan di Indonesia yakni Raden Adjeng Kartini. 

    Raden Adjeng Kartini (lahir di Jepara, Hindia Belanda, 21 April 1879 – meninggal di Rembang, Hindia Belanda, 17 September 1904 pada umur 25 tahun) atau sebenarnya lebih tepat disebut Raden Ayu Kartini adalah seorang tokoh Jawa dan Pahlawan Nasional Indonesia. Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan pribumi.

    Raden Adjeng Kartini berasal dari kalangan priyayi atau kelas bangsawan Jawa. Ia merupakan putri dari Raden Mas Adipati Ario Sosroningrat, seorang patih yang diangkat menjadi bupati Jepara segera setelah Kartini lahir. Kartini adalah putri dari istri pertama, tetapi bukan istri utama. Ibunya bernama M.A. Ngasirah, putri dari Nyai Haji Siti Aminah dan Kyai Haji Madirono, seorang guru agama di Telukawur, Jepara. Dari sisi ayahnya, silsilah Kartini dapat dilacak hingga Hamengkubuwana VI. Garis keturunan Bupati Sosroningrat bahkan dapat ditilik kembali ke istana Kerajaan Majapahit. Semenjak Pangeran Dangirin menjadi bupati Surabaya pada abad ke-18, nenek moyang Sosroningrat mengisi banyak posisi penting di Pangreh Praja.

"Banyak hal yang bisa menjatuhkanmu. Tapi satu-satunya hal yang benar-benar dapat menjatuhkanmu adalah sikapmu sendiri." R.A. Kartini

    Itu tadi sedikit pemaparan tentang sosok R.A. Kartini. Dan langsung saja saya berikan contoh desain banner backdrop acara hari kartini. Desain ini bisa anda gunakan baik di instansi pemerintahan, sekolah, ataupun lembaga lainnya.


Dalam pembuatan desain tersebut saya menggunakan software CorelDRAW x7. Jika sobat menggunakan software corel dibawah versi tersebut, sobat bisa meminta file ekspor corel dibawahnya dengan cara mengirimkan alamat e-mail anda dikolom komentar.

    Sebelum mendownload file yang saya bagikan, perlu diketahui font-font yang saya gunakan ada yang tidak termasuk font bawaan dari corel. Sehingga supaya nantinya tidak terjadi missing font dalam software anda maka anda perlu mendownloadnya. Font-fontnya yaitu :

  1. Berkshire Swash regular
File yang akan saya bagikan hanya bentuk file coreldraw (cdr). Link unduhan ada dibawah ini


Semoga desain saya bisa membantu sobat semuanya dalam berkarya. Jangan lupa tinggalkan komentar, ikuti sosial media saya sebagai bentuk apresiasi terhadap karya saya. Terimakasih
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

8 comments for "Template Banner Hari Kartini Free CDR"